
Surabaya (Trigger.id) –Beasiswa untuk siswa SMA dan mahasiswa asal Surabaya akan cair tahun ini.
Wali kota Surabaya Eri Cahyadi menjelaskan, ada 13 ribu kuota yang diberikan kepada pelajar, dan sisanya menjadi jatah mahasiswa asal Surabaya.
“Untuk pelajar akan mendapat beasiswa perbulan dan seragam, sedang mahasiswa akan mendapatkan uang untuk pembayaran UKT, uang saku dan uang penunjang lainnya untuk beli buku,” jelas Eri Cahyadi.
Program “Beasiswa Pemuda”, pencairannya akan melalui Dinas Kebudayaan, Kepemudaan, dan Olahraga serta Pariwisata (DKKOP).
“Regulasi akan dituangkan dalam Perwali yang tahun ini dalam proses penyelesaian,” kata Kepala DKKOP Kota Surabaya Wiwiek Widayati.
Rencananya, beasiswa bagi pelajar berusia 16 tahun akan diberikan kepada 13 ribu siswa SMA sederajat di Surabaya. Satu di antara syaratnya adalah berprestasi, baik di bidang akademik atau nonakademik. Mereka yang mendapatkan beasiswa tersebut, akan menerima biaya bantuan pendidikan dan seragam. (ian)
Tinggalkan Balasan