
Surabaya (Trigger.id) – Parade Surabaya Fashion Festival (SFF) 2025 berlangsung meriah di Plaza Internatio, Kota Lama Surabaya, pada Minggu (23/11/2025). Acara puncak yang menutup rangkaian SFF pada 21–23 November ini diikuti lebih dari 700 peserta dari berbagai usia dan tingkat pendidikan.
Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, secara resmi melepas peserta parade. Ribuan pengunjung turut memadati kawasan heritage tersebut sehingga menambah kemeriahan perhelatan mode tahunan ini.
Dalam sambutannya, Eri Cahyadi menyatakan bahwa SFF menjadi wujud keberagaman, kreativitas, dan kolaborasi masyarakat Surabaya. Ia berharap festival yang diinisiasi Memorandum bersama Pemkot Surabaya ini dapat menjadi agenda rutin setiap tahun.
“Festival ini membuat Surabaya semakin berwarna. Semoga event ini membawa berkah dan memperlihatkan keragaman kreativitas warga kota,” ujar Eri. Ia juga mengajak masyarakat terus melestarikan budaya, mendukung karya anak bangsa, dan membawa industri fashion Surabaya ke level global.
SFF 2025 mengusung tema “Reimagining Heritage: Timeless Craft Meets Global Fashion”, menampilkan perpaduan antara warisan budaya dan tren mode modern. Peserta parade, mulai dari pelajar SD, SMP, SMA/SMK hingga masyarakat umum, tampil dalam kostum-kostum kreatif sambil berjalan mengelilingi kawasan Kota Lama Surabaya.
Selain parade, SFF 2025 juga diramaikan berbagai kompetisi seperti Lomba Tari Tradisional dan Tari Kreasi antar pelajar, Lomba Tarik Suara, Basket 3 on 3, hingga Lomba Mewarnai untuk anak-anak. Acara ini semakin menegaskan posisi Surabaya sebagai kota kreatif dengan potensi besar di industri fashion. (bin)



Tinggalkan Balasan