
Sana’a, Yaman (Trigger.id) – Pasukan pendudukan Israel kembali melancarkan serangan udara ke Bandara Internasional Sana’a pada Rabu (29/5), menghancurkan satu-satunya pesawat komersial yang masih beroperasi dari bandara tersebut. Serangan ini terjadi sehari setelah pasukan bersenjata Yaman utara menembakkan dua rudal ke arah Israel yang berhasil dicegat oleh sistem pertahanan udara Israel.
Media Yaman, Al Masirah, melaporkan bahwa empat rudal Israel menghantam landasan pacu bandara. Direktur Bandara Sana’a, Khaled ash-Sha’yef, mengonfirmasi serangan tersebut melalui akun X (Twitter), menyebut bahwa pesawat milik Yemenia Airways yang hancur merupakan pesawat terakhir yang aktif beroperasi dari sana. Ia juga membagikan foto pesawat yang telah luluh lantak akibat serangan.
Ini merupakan serangan kedua Israel terhadap Bandara Sana’a sepanjang bulan ini, setelah serangan sebelumnya yang juga merusak beberapa pesawat.
Bandara Sana’a sempat kembali beroperasi pekan lalu setelah menjalani perbaikan sementara pasca-serangan sebelumnya. Pesawat yang hancur dalam serangan terbaru tersebut sebelumnya melayani penerbangan harian ke Amman, Yordania, dan pada minggu ini ditugaskan membawa jamaah haji Yaman dua kali sehari ke Jeddah, Arab Saudi, menjelang pelaksanaan ibadah Haji bulan depan.
Gerakan Hamas mengecam keras serangan terbaru Israel ke bandara sipil tersebut. Mereka menyebutnya sebagai bagian dari upaya putus asa Israel untuk menekan Yaman dan kelompok Ansarullah agar menghentikan dukungannya terhadap rakyat Gaza yang tengah menghadapi genosida berkelanjutan. (bin)
Tinggalkan Balasan