
Surabaya (Trigger.id) – Pelatih AS Roma, Jose Mourinho memuji Inter Milan sebagai klub terkuat di Italia musim ini.
Menjelang pertandingan bigmatch pada pekan ke-10 Serie A 2023/24, Senin (30/10/23) pukul 00.00 dini hari WIB., The Special One tidak akan dapat mendampingi anak asuhnya melawan Inter setelah diganjar kartu merah pada akhir pekan lalu saat laga Roma Vs Monza.
Meski begitu, Mourinho ingin menebus ketidakhadirannya dengan melancarkan perang psikologis.
Menyusul kemenangan 2-0 Roma atas Slavia Praha di Liga Europa, pelatih asal Portugal itu mengalihkan fokusnya ke laga berat melawan Inter.
Ia menegaskan bahwa Inter adalah tim terkuat di Serie A dan timnya akan melakukan yang terbaik untuk meraih hasil positif.
“Kami akan pergi ke Milan untuk memainkan pertandingan melawan tim terkuat di Italia,” kata Mourinho dalam konferensi pers pasca pertandingan melawan Slavia Praha.
“Saya tidak tahu apakah teman saya Max [Allegri], Rudi [Garcia], atau Pioli berpikir sebaliknya. Namun menurut saya, Nerazzurri lebih kuat. Kami menghadapi tugas sulit di depan kami. Jadi kami tidak bisa memikirkan hal lain selain pergi ke sana untuk bermain,” urai Mourinho.
“Kami memiliki skuad kecil dengan banyak masalah. Inter bermain pada hari Selasa, sementara kami bermain pada hari Kamis. Tetapi kami akan pergi ke sana untuk bermain, berjuang demi meraih hasil. Jika ada orang yang berpikir saya akan senang tidak berada di bangku cadangan pada hari Minggu, maka dia benar-benar idiot.” pungkasnya. (zam/ian)
Tinggalkan Balasan