• Skip to main content
  • Skip to secondary menu
  • Skip to primary sidebar
  • Skip to footer
  • BERANDA
  • Tentang Kami
  • Hubungi Kami
  • Sitemap
Trigger

Trigger

Berita Terkini

  • UPDATE
  • JAWA TIMUR
  • NUSANTARA
  • EKONOMI PARIWISATA
  • OLAH RAGA
  • SENI BUDAYA
  • KESEHATAN
  • WAWASAN
  • TV

Yin-Yang” Ala Zarof Ricar

2 November 2024 by admin Tinggalkan Komentar

Oleh: Ari Baskoro*

Hampir semua kompartemen biologi tubuh manusia, diciptakan Tuhan dalam bentuk keseimbangan yang “sempurna”. Misalnya denyut jantung. Ada dua sistem saraf yang bisa mengendalikannya secara otonom, antara pemacu dan yang memperlambat ritme jantung. Kedua sistem itu saling terhubung secara dinamis antara satu dengan lainnya. Apabila interaksinya dalam kondisi berimbang sesuai porsi yang tepat, menghasilkan dinamika yang fisiologis. Tetapi apabila salah satu unsur mendominasi lainnya, berisiko memantik timbulnya penyakit.

Contoh lainnya adalah endotel. Lapisan terdalam pembuluh darah itu, memainkan peran sentral membentuk keseimbangan. Bisa memodulasi konstriksi, tapi sebaliknya dapat menginduksi dilatasi pembuluh darah. Apabila endotel mengalami disfungsi, berpotensi memicu berbagai penyakit vaskuler.

Demikian pula dalam persoalan “penyakit moral”. Sirkuit susunan saraf pusat (SSP), berperan penting mengendalikannya. Sejak manusia dilahirkan, SSP berkembang secara dinamis dalam keadaan yang berimbang. Induksi lingkungan merupakan faktor yang dapat menggeser neraca keseimbangannya. Pasalnya, sifat koruptif dapat “ditularkan” melalui contoh dan imitasi. Ketika seseorang melihat perilaku buruk tersebut dapat diterima masyarakat, maka tindakan tidak etis itu bisa berubah menjadi norma.

“Yin-Yang”

Dalam konsep filosofi Tionghoa, ada dua unsur “kekuatan” yang berlawanan, tapi juga saling berinteraksi dan memengaruhi. Banyak interpretasi terkait imaji tersebut yang dilambangkan dengan simbol Tajitu. Ada area warna hitam dan putih pada simbol itu, dalam pola dan bagian yang ekuivalen. “Yin” dan “Yang”, sering dikaitkan dengan sifat dasar manusia yang “baik” dan “jahat”. Sifat “baik” sering diasosiasikan sebagai “elemen putih”. Sebaliknya, “hitam” dikonotasikan dengan watak “buruk”. Misalnya soal kejahatan moral. Dalam bentuk kolusi, korupsi, ataupun penyuapan, merupakan corak disfungsi keseimbangan antara “Yin” dan “Yang”.

Mungkin kasus Zarof Ricar (ZR), bisa mewakili fenomena “hitam” terkini yang menghebohkan. Di satu sisi, ZR ingin menggambarkan sosok ideal seorang hakim dalam memperjuangkan keadilan melalui suatu film. Ironisnya pada saat film “Sang Pengadil” sedang tayang, ZR sebagai produser film itu ditangkap. Disinyalir mantan pejabat Mahkamah Agung tersebut, terlibat sebagai makelar kasus Ronald Tannur.

Korupsi

Korupsi merupakan salah satu masalah sosial yang kompleks. Bisa terjadi di negara mana pun juga. Menurut Badan Pusat Statistik (BPS) 2024, Indeks Perilaku Anti Korupsi (IPAK) Indonesia menurun, dibandingkan tahun sebelumnya. Data yang dirilis Juli 2024, menempatkan negara kita di angka 3,85. Indeks itu merosot dibanding capaian tahun 2023 yang sebesar 3,92. Nilai mendekati lima, menunjukkan masyarakat berperilaku semakin anti korupsi. Sebaliknya nilai indeks mengarah pada angka nol, menunjukkan perilaku masyarakat yang semakin permisif terhadap korupsi. Di level internasional, Indonesia menempati peringkat ke-115 dari 180 negara yang disurvei. Denmark menduduki peringkat pertama sebagai negara anti korupsi di dunia. Sebaliknya Somalia menempati peringkat terburuk.

Salah satu bentuk korupsi yang paling umum adalah penyuapan. Itu terjadi dalam konteks keterlibatan antara dua pihak atau lebih. Di satu pihak adalah pemegang kekuasaan. Di pihak lainnya adalah pemberi suap. Sebagai imbalannya, pemegang kekuasaan diharapkan membuat suatu keputusan yang menguntungkan pemberi suap. Secara tersirat, hasil keputusan itu akan merugikan kepentingan pihak ketiga.

Efek korupsi sangat merugikan berbagai kepentingan masyarakat luas. Karena implikasi sosialnya yang luar biasa, tindak korupsi telah banyak diteliti secara ekstensif selama beberapa dekade terakhir ini. Utamanya dari sudut pandang ilmu politik, hukum, sosiologi, ekonomi, ataupun sisi kejiwaan pelakunya. Tetapi belum banyak riset yang meneliti dari aspek medis.

Riset medis

Bagian otak yang disebut ventral insula anterior akan mengalami penguatan sinyal, ketika norma moral dan sosial dilanggar. Hal yang sama bisa terdeteksi ketika seseorang berupaya melakukan penipuan/kebohongan, untuk mendapatkan suatu keuntungan haram. Beban moral berkolusi dengan penyuap, memicu sinyal afektif negatif, karena melanggar prinsip kejujuran. Di lain pihak, bagian otak yang disebut temporoparietal junction, berperan sebaliknya. Struktur tersebut berkontribusi menyeimbangkan kepentingan pribadi dan kesejahteraan orang lain. Sinyal area itu akan lebih aktif, apabila individu tersebut memutuskan pilihan yang bermurah hati, dibanding pilihan yang sifatnya egois. Misalnya dalam bentuk memberikan amal sumbangan pada orang lain yang membutuhkan. Masih ada beberapa bagian otak manusia yang memiliki peran “Yin” dan “Yang”, kini sedang intensif diteliti para ahli.

Pada dasarnya riset ilmiah berusaha mengungkap, apakah jalur “hitam” pada otak manusia dapat dimodifikasi dengan pengobatan. Telah dipahami bahwa peran psikiater atau psikolog, merupakan upaya membangun peran “putih” otak, atau menekan jalur “hitam” melalui psikoterapi. Hal yang sama telah dilakukan pula oleh para agamawan.

Apakah film “Sang Pengadil” merupakan upaya kamuflase atau pencitraan sang produser ? Hanya waktu yang bisa menjawabnya.

—000—

*Penulis:

  • Staf pengajar senior di Divisi Alergi-Imunologi Klinik, Departemen/KSM Ilmu Penyakit Dalam FK Unair/RSUD Dr. Soetomo – Surabaya
  • Magister Ilmu Kesehatan Olahraga (IKESOR) Unair
  • Penulis buku:
    – Serial Kajian COVID-19 (tiga seri)
    – Serba-serbi Obrolan Medis
    – Catatan Harian Seorang Dokter
Share This :

Ditempatkan di bawah: Kesehatan, update, wawasan Ditag dengan:Ari Baskoro, hakim, kesehatan, Kompartemen Biologi, Korupsi, Yin-Yang, Zarof Ricar

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Sidebar Utama

Lainnya

Membuka Pintu Keberkahan Rezeki, Belajar Dari Kisah Abdurrahman bin Auf RA

30 Juni 2025 By admin

Yoan Bonny Segera Bergabung dengan Inter Milan dari Parma

30 Juni 2025 By admin

Marc Marquez Juarai MotoGP Belanda 2025, Samai Rekor Giacomo Agostini

30 Juni 2025 By admin

Waspada Empat Hal yang Meracuni Hati

29 Juni 2025 By admin

Katy Perry Absen dari Pernikahan Jeff Bezos dan Lauren Sánchez

29 Juni 2025 By admin

Riuhnya Festival Kuda Tradisional Cibogo, Warisan Budaya Rakyat Sumedang

29 Juni 2025 By admin

Berjalan Lebih dari 100 Menit Sehari Bisa Kurangi Risiko Sakit Punggung Bawah Kronis

29 Juni 2025 By admin

Israel Keluarkan Perintah Evakuasi Warga Palestina dari Gaza Tengah

29 Juni 2025 By admin

Tragedi Rinjani, Kemenparekraf Tegaskan Pentingnya Kepatuhan SOP Pendakian

29 Juni 2025 By admin

Makan Mangga Setiap Hari, Apa Dampaknya terhadap Kadar Gula Darah Anda?

29 Juni 2025 By admin

Wali Kota Surabaya Ajak Pelajar Teladani Bung Karno Lewat Tur Literasi

29 Juni 2025 By admin

Trump Sebut Gencatan Senjata di Gaza Mungkin Terjadi dalam Sepekan

29 Juni 2025 By admin

Remaja Suriah Didakwa Terkait Rencana Teror di Konser Taylor Swift di Wina

28 Juni 2025 By admin

BPH Kaji Masa Tinggal Jamaah Haji Jadi 30 Hari pada Musim Haji 1447 H

28 Juni 2025 By admin

Trump Kecam Khamenei, Ancam Akan Bombardir Iran Jika Lanjutkan Program Nuklir

28 Juni 2025 By admin

Ini Jadwal Lengkap 16 Besar Piala Dunia Antarklub 2025

28 Juni 2025 By admin

Jatim Siapkan 19 Lokasi Sekolah Rakyat, Salah Satunya di Jombang

28 Juni 2025 By admin

PBB: Israel Lakukan Genosida Lewat Kekerasan Reproduksi

28 Juni 2025 By admin

Kemendikti Saintek Bentuk Satgas Akselerasi Tambah Dokter

28 Juni 2025 By admin

Keutamaan dan Bacaan Niat Puasa Muharram, Tasu’a, dan Asyura

27 Juni 2025 By admin

Khamenei Bantah Klaim Trump: Kerusakan Fasilitas Nuklir Iran Dibesar-besarkan

27 Juni 2025 By isa

KPK Duga Korupsi Kuota Haji Khusus Terjadi pada 2023–2024

27 Juni 2025 By admin

Khutbah Jumat: Hakikat Taat yang Sesungguhnya

27 Juni 2025 By admin

Jazz dan Big Band, Harmoni Dinamis dalam Sejarah Musik Dunia

26 Juni 2025 By admin

Muharram, Sejarah dan Keutamaan Amal Di Dalamnya

26 Juni 2025 By admin

  • Facebook
  • Instagram
  • Twitter
  • YouTube

TERPOPULER

Kategori

Video Pilihan

WISATA

KALENDER

Juli 2025
S S R K J S M
 123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
28293031  
« Jun    

Jadwal Sholat

RAMADHAN

Merayakan Keberagaman: Tradisi Unik Idul Fitri di Berbagai Negara

31 Maret 2025 Oleh admin

Khutbah Idul Fitri 1446 H: Ciri-ciri Muttaqin Quran Surat Ali Imran

31 Maret 2025 Oleh admin

Ketika Habis Ramadhan, Hamba Rindu Lagi Ramadhan

30 Maret 2025 Oleh admin

Tujuh Tradisi Lebaran yang Selalu Dinantikan

29 Maret 2025 Oleh admin

Ramadhan, Sebelas Bulan Akan Tinggalkan Kita

28 Maret 2025 Oleh admin

Footer

trigger.id

Connect with us

  • Facebook
  • Instagram
  • Twitter
  • YouTube

terkini

  • KPK Jadwal Ulang Pemeriksaan Gubernur Jatim Khofifah Terkait Kasus Dana Hibah
  • Menlu Sugiono: Pengiriman 10 Ribu Ton Beras ke Gaza Terkendala Akses Masuk
  • Fluminense Singkirkan Inter Milan di 16 Besar Piala Dunia Antarklub 2025
  • Film Terakhir Fast & Furious Tayang 2027, Vin Diesel: Brian Kembali Hadir
  • Makepung, Pacuan Kerbau Pelestari Tradisi dan Identitas Budaya Bali

TRIGGER.ID

Redaksi

Pedoman Media Siber

Privacy Policy

 

Copyright © 2025 ·Triger.id. All Right Reserved.