
Jakarta (Trigger.id) – Pelatih Timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri, menyerahkan masa depannya kepada PSSI setelah gagal membawa Garuda Nusantara lolos ke Piala Dunia U-20 2025 di Chile.
“Saya serahkan sepenuhnya keputusan kepada PSSI terkait evaluasi, pergantian, atau hal lainnya. Ini adalah tugas negara, dan saya siap menanggung segala risiko dari kegagalan ini,” ujar Indra dalam pernyataan resminya di Jakarta, Kamis.
Indra juga menyatakan kesiapannya dengan sikap ksatria menghadapi konsekuensi apa pun. “Bukan hanya pergantian posisi, tanggung jawab lebih berat pun saya siap hadapi,” tegasnya.
Kegagalan ini dipastikan setelah Timnas U-20 hanya finis di peringkat ketiga Grup C Piala Asia U-20 2025 dengan satu poin dari tiga laga. Garuda Nusantara takluk 0-3 dari Iran, kalah 1-3 dari Uzbekistan, dan bermain imbang tanpa gol melawan Yaman.
Hasil tersebut tidak cukup untuk membawa Indonesia melaju ke semifinal Piala Asia U-20, yang menjadi syarat utama lolos ke Piala Dunia U-20.
Ini menjadi kegagalan ketiga bagi Indra Sjafri dalam membawa Indonesia ke Piala Dunia U-20, setelah sebelumnya juga gagal pada edisi 2014 di Myanmar dan 2018 di Indonesia. (bin)
Tinggalkan Balasan